Tips bisnis kuliner dan pemilihan commercial cooking equipment yang tepat

adminSeptember 21, 20184min00
commercial-kitchen-02.jpg
Dewasa ini industri di bidang kuliner makin diminati oleh masyarakat luas, karena tanpa kita sadari trend berwisata kuliner untuk memanjakan lidah sudah menjadi bagian dari gaya hidup masyarakat. Setiap kali kita melakukan piknik ke suatu tempat bersama keluarga, hampir pasti kita akan memasukkan wisata kuliner ke dalam list yang wajib untuk dikunjungi.

Dewasa ini industri di bidang kuliner makin diminati oleh masyarakat luas, karena tanpa kita sadari trend berwisata kuliner untuk memanjakan lidah sudah menjadi bagian dari gaya hidup masyarakat. Setiap kali kita melakukan piknik ke suatu tempat bersama keluarga, hampir pasti kita akan memasukkan wisata kuliner ke dalam list yang wajib untuk dikunjungi. Sehingga tak mengherankan jika banyak berlomba-lomba membuka berbisnis di bidang kuliner. Karena selain konsep berjualan yang tidak terlalu sulit, bisnis kuliner juga termasuk bisnis yang tingkat pengembalian modalnya cepat. Beberapa tips yang dapat digunakan agar bisnis kuliner dapat berjalan dengan baik :

  1. Kenali target pasar yang ingin dituju, apakah skala kecil/ besar, apakah untuk anak-anak/ orang tua/ anak muda/ semua kalangan
  2. Konsep apa yang membedakan usaha kuliner kita dengan usaha lain, baik itu konsep cafe/ restaurant, konsep makanan/minuman yang dijual, atau konsep penjualan dan lain sebagainya
  3. Berikan pelayanan yang berbeda dari kompetitor anda, walaupun sepele, pelayanan yang ramah, cepat dan tepat menjadi salah satu pertimbangan pengunjung saat memilih tempat makan
  4. Bangunlah relasi yang baik dengan customer anda, contohnya dengan memberikan promosi khusus untuk event-event tertentu

Selain itu tentu yang paling berperan penting dalam perkembangan bisnis anda adalah produk makanan atau minuman yang anda jual. Makanan atau minuman yang anda jual harus memiliki ciri khas yang membedakannya dari kompetitor lain, jika ciri khas tersebut sudah anda peroleh. Maka hal selanjutnya yang tidak kalah penting adalah menjaga konsistensi rasa pada makanan atau minuman yang anda jual. Untuk mendukung hal tersebut, anda perlu mempertimbangkan commercial cooking equipment yang tepat. Tanpa pemilihan peralatan memasak yang tepat, konsistensi makanan atau minuman yang anda jual akan sulit dijaga. Yang membedakan peralatan memasak biasa dengan peralatan memasak komersial adalah kualitas barang yang ditawarkan. Biasanya commercial cooking equipment sudah didukung dengan teknologi yang lebih modern sehingga mengurangi campur tangan manual yang berpotensi human error.

Itulah mengapa adanya peralatan memasak komersial dapat membantu menjaga konsistensi produk makanan atau minuman yang kita jual. Nilai lebih lain dari peralatan memasak skala komersial adalah biasanya peralatan memasaknya dilengkapi juga dengan sistem pengaman yang memadai sehingga membantu menjaga proses memasak kita dari  hal-hal yang tidak diinginkan seperti konslet yang dapat menimbulkan kebakaran. Karena berteknologi lebih modern juga biasanya peralatan memasak tersebut sudah dilengkapi dengan pengaturan suhu, waktu, tekanan yang dapat diatur secara otomatis sesuai keinginan kita. Sehingga kita tidak perlu melakukan monitoring manual saat menggunakan peralatan tersebut. Jika dipertimbangkan dengan baik hal semacam ini akan sangat membantu dalam mengefisiensikan waktu dan tenaga kita. Jika kita sebagai pengusaha tentu kita tidak perlu menempatkan tenaga yang banyak untuk mengatur hal tersebut, hal ini tentu dapat mengurangi biaya operasional kita.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *